⭐ Disambut Forkopimda, Kapolda Sumut Kunker di Wilayah Pakpak Bharat
PAKPAK BHARAT, Sumut⚡Binkari – JumatPagi, 12 Januari 2024 Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol. Agung Setya Imam Efendi S.H.,S.I.K.,M.Si berserta rombongan tiba di lapangan Napasengkut, Salak. Jumat, 12 Januari 2024.
Kehadiran Beliau disambut hangat oleh
Wakil Bupati Pakpak Bharat, H. Mutsyuhito Solin, Dr, M.Pd bersama Sekretaris Daerah Jalan Berutu, S.Pd, MM bersama segenap Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Pakpak Bharat dan para Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah Pakpak Bharat.
“Selamat datang di Kabupaten Pakpak Bharat Pak” ucap Mutsyuhito Solin saat menyalami Kapolda Sumatera Utara.
Diketahui Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol. Agung Setya Imam Effendi, S.H., S.I.K.,M.Si melakukan kunjungan ke wilayah Kabupaten Pakpak Bharat. Usai mendarat di Lapangan Napasengkut dan menerima sambutan singkat, rombongan Kapolda Sumatera Utara langsung bergerak menuju Mapolres Pakpak Bharat guna mengikuti serangkaian kegiatan di sana.
Kehadiran KAPOLDA dan rombongan menjada pusat perhatian masyarakat Pakpak Bharat. Salah seorang warga masyarakat bermarga Boangmanalu menuturkan harapannya dengan kehadiran beliau. “kita tentu sangat berharap kehadiran beliau akan membawa angin segar dan semangat baru dalam penegakan hukum yang selama ini sudah berjalan baik dibawah kepemilikan Kapolres kita saat ini” ungkapnya.
Setelah rombongan berangkat menuju Mapolres Pakpak Bharat, masyarakat terutama anak-anak antusias mengabadikan momen langka untuk berfoto Selfie di dekat helikopter yang membawa rombongan Kapolda. Para orangtua memanfaatkan momen ini untuk memotivasi anak sekaligus sebagai edukasi. Pakpak Bharat.
Reim BM